Memperbaiki Google Play Store "No Connection" - Masalah ini biasanya terjadi pada android dimana disaat membuka aplikasi Google play store beberapa saat kemudian muncul pesan  Error No Connection atau  Check Your Connection and Try again padahal koneksi data sudah aktif. sehingga hal ini banyak membuat pengguna android kebingungan.

No Connection playstore
  
     Cara memperbaikinya bisa dilakukan dengan banyak cara tergantung dari penyebab masalah tersebut, yang paling extream bisa dengan cara mengakses dan mengedit file root tapi khusus newbie ini sangat tidak saya sarankan karena kesalahan dalam penanganan dengan mengedit file root ini dapat menyebabkan android kamu bootloop.

Namun dibawah ini saya akan sajikan  cara yang paling mudah saja, dan cara yang paling mudah ini biasanya work karena yang dibahas adalah penyebab yang umum terjadi.
Silahkan disimak beberapa tipsnya dibawah ini:

Cara Mudah Memperbaiki Google Play Store No Connection / Check Connection and Try Again

1.Memperbaiki Tanggal dan Waktu 

        Satu hal yang sebenarnya sepele ini memiliki efek pada koneksi jaringan di android kamu, akan tetapi banyak orang tidak menyadarinya. jadi, silahkan  atur waktu dan tanggal kamu dengan tepat, atau cara paling mudahnya seperti ini:

pengaturan tanggal & waktu di android
  • Masuk ke Pengaturan >Tanggal & Waktu
  • Centang pada zona waktu otomatis "menggunakan zona yang disediakan jaringan"

2.Menghapus Data Aplikasi Google Play Store

         terlalu banyak meyimpan data cache pada aplikasi playstore tersebut juga bisa mengakibatkan terjadinya masalah pada playstore itu sendiri
Silahkan hapus data dan cache caranya:

Menghapus data google playstore

  • Masuk ke Pengaturan > Aplikasi
  • Cari dan pilih Google Play Store
  • Kemudian silahkan klik terlebih dahulu paksa berhenti
  • selanjutnya klik hapus data dan bersihkan cache

3. Login dan Masuk Kembali dengan Akun Google Yang Lain

        Akun google juga kadang bisa bermasalah sehingga menyebabkan google playstore kamu error. jadi mengatasinya coba login menggunakan akun Google yang lain.
Caranya:
  • Silahkan masuk ke Pengaturan > Account & sinkronisasi > Pilih akun Google
  •  Selanjutnya Tekan tombol pilihan > Pilih Hapus account
  • Sekarang kamu Buka aplikasi Play Store dan silahkan login atau buat akun google yang baru

4.Factory Reset / kembali Ke Pengaturan Pabrik

      Jika cara-cara diatas belum berhasil juga, tips terakhir yang paling mudah adalah dengan melakukan factory reset atau mengembalikan ke pengaturan pabrik
 
Top